Dalam dunia mencari kerja, tes psikotes menjadi tembok penghalang bagi pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan idamannya. Kenapa? Karena tes psikotes selalu saja memberikan hasil nyata dari kepribadian seseorang, kita tidak bisa membohongi diri sendiri dan panitia tes psikotes dalam tes ini.
Jadi sebelum anda melamar pekerjaan, sebaiknya anda mempersiapkan secara matang diri anda terlebih dahulu terutama di tes psikotes. Terkadang orang yang sudah belajar banyak tentang psikotes saja bisa kalah ketika tes. Penyebabnya apa? Tes psikotes tidak bisa kita pelajari lebih dalam, dalam artian kita tidak bisa menghafal jawaban apa yang akan kita jawab di psikotes. Namun kita bisa sedikit memahami tentang cara pengerjaan soal psikotes.
Sekarang ini untuk belajar psikotes sangat gampang. Ada banyak tempat les yang mengajarkan tes psikotes. Biasanya murid dari tempat les tersebut yang mendominasi adalah orang-orang yang ingin mendaftar sekolah kedinasan, TNI dan juga Polisi. Tapi biaya yang dipatok dari tempat les psikotes terbilang cukup mahal.
Berdasarkan pengalaman pribadi saya, biaya les psikotes yang pernah saya bayar adalah sekitar Rp. 2.000.000. Itu terbilang cukup murah, karena pada saat itu saya kurus psikotes untuk pendaftran TNI dan yang menjadi pengajarnya adalah TNI itu sendiri. Namun ada juga tempat kurus/les psikotes yang mematok harga cukup mahal, bisa sampai Rp 10.000.000 kalau dengan nominal seperti itu, sangat sangat keterlaluan untuk dilaksanakan.
Kalau belajar di tempat kursus/les memang sangat mahal, namun tidak dapat menjamin diri anda lulus tes psikotes. Jadi untuk itu, saya sarankan agar anda mempelajari psikotes secara otodidak saja. Caranya gimana? Anda bisa membaca kumpulan tips dan trik psikotes disini. Disitu banyak sekali masalah psikotes yang sudah saya bahas. Atau anda bisa belajar psikotes secara otodidak dengan menggunakan aplikasi belajar psikotes di android.
Sekarang ini ada banyak sekali aplikasi yang bisa anda jadikan referensi untuk belajar psikotes secara otodidak dan yang pasti tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun alias gratis. Karena jika anda gagal tes psikotes, anda tidak perlu cemas atau khawatir karena anda belajar psikotes tanpa mengeluarkan biaya. Beda dengan mereka yang les/kursus psikotes, jika mereka yang kursus psikotes tetap kalah juga dalam tes psikotes, mereka akan rugi besar.
1. Tes Koran
Aplikasi pertama adalah Tes Koran. Sudah menjadi konsumsi umum bahwa tes hitungan koran adalah salah satu tes yang diujikan dalam tes psikotes. Dan bahkan tes hitungan koran menjadi tes yang bisa dibilang paling sulit. Kenapa? Karena hitungan koran tidak hanya membutuhkan konsentrasi, namun juga harus membutuhkan ketenangan dan tenaga yang ekstra. Untuk itu, mulai dari sekarang anda harus mempelajari tes hitungan koran dengan mengunakan aplikasi ini. Aplikasi ini tidak akan membuat HP anda menjadi lambat, karena aplikasi ini hanya memiliki ukuran sekitar 1,5 MB saja. Aplikasi ini sangat bagus digunakan untuk belajar hitungan koran secara otodidak. Tidak hanya fitur menghitung saja, namun fitur grafik perkembangan dari hitungan koran yang kita kerjakan akan ditampilkan di aplikasi ini.
2. Psikotes Online
Aplikasi psikotes online menyediakan beberapa tes yaitu tes sinonim dan antonim, tes kosakata, tes analogi kata, tes deret angka, tes hitung cepat dan kemampuan teknikal. Tes yang ada di aplikasi ini umumnya adalah tes-tes yang sering digunakan oleh perusahaan untuk mencari atau menyeleksi calon karyawan baru. Aplikasi psikotes online dikembangkan oleh develover asal Indonesia yaitu Zamzami Dev. Soal ukuran dari aplikasi ini tidak perlu dipermasalahkan, karena aplikasi ini hanya memiliki ukuran 6,7 MB. Walaupun dengan ukuran yang terbilang kecil, aplikasi ini bisa dimainkan secara multiplayer.
3. Panduan Psikotes
Aplikasi ini dirancang untuk pembelajaran tes psikologi dalam rangka penerimaan pegawai di perusahaan BUMN, CPNS, maupun pegawai Swasta. Pada dasarnya psikotes lebih mengedepankan kepribadian, jadi penilaian dalam tes psikotes tidak mengunakan kepintaran sebagai tolak ukurannya. Dalam Aplikasi ini memberikan contoh soal tes yaitu, Tes Logika, Tes Persepsi Gambar, Tes Analitik, Tes Penalaran Simbol, Tes Deret Bilangan, dan yang lainnya. Selain dari hanya memberikan soal psikotes, tetapi juga memberikan panduan cara mengerjakan soal dengan benar. Aplikasi ini cocok buat anda belajar secara otodidak dan gratis.
4. Tes IQ & Kepribadian
Aplikasi ini bisa dijadikan alternatif sebelum menghadapi tes psikotes. Aplikasi tes IQ & kepribadian sangat berguna jika anda berniat untuk melamar kerja di perusahaan dan instansi seperti CPNS, TNI, Polisi. Karena aplikasi ini dibuat untuk menguji kepribadian, sifat dan IQ anda apakah anda cocok bekerja dan menjalani kehidupan kerja. Ada banyak fitur yang diberikan dari aplikasi ini yaitu Simulasi CAT CPNS, Tes Polri, Tes Psikotes, Tes Potensi Akademik, Tes Psikologi, Tes Matematika, Tes Kecermatan, Tes Logika, Tes analisa, Tes Otak Kiri, Tes Daya Ingat, Tes Strategi, Tes Kemampuan umum dan dasar, permainan sudoku, tes kecepatan menghitung, tes otak kiri dan kanan dengan membedakan kata warna, duel otak dan asah otak. Selain itu, dalam aplikasi ini anda bisa menguji/tes kepribadian berdasarkan tanggal lahir, nama, warna, Tes sidik jari, Golongan darah, Tes Garis Tangan, dan Karakter Tulisan Tangan. Walau dengan segudang fitur yang diberikan, ukuran dari aplikasi ini sangat ringan yaitu sekitar 13 MB.
5. Tes IQ dan Psikotes
Ada banyak sekali jenis soal yang akan diberikan oleh aplikasi ini, yaitu Tes Deret Angka, Tes Deret Huruf, Tes Persamaan Kata, Tes Lawan Kata, Tes Analogi Verbal. Aplikasi tes IQ dan Psikotes sangat berguna untuk melatih kemampuan logika anda. Di aplikasi ini anda dapat menguji seberapa tinggi IQ anda dan hasilnya dari tes IQ tersebut akan keluar dalam satu kali tes.
6. IQ and Aptitude Test Practice
Aplikasi ini cukup menarik untuk kamu yang ingin mengetahui IQ atau bakat kamu. Sebut saja tes Intelligence, tes IQ, tes bakat, atau tes psikometri, tes tersebut digunakan di ujian masuk sekolah dan wawancara kerja untuk menilai kemampuan pelamar. Selain gratis, aplikasi tes ini menyediakan lebih dari 100 pertanyaan tes IQ beserta dengan jawabannya. Contohnya seperti pertanyaan tes bakat yang nonverbal dan dikategorikan ke dalam tes logis, spasial, dan numerik. Dibawah ini fitur dari aplikasi IQ and Aptitude Test Practice.
– Tes Logical penalaran yaitu: analogi, seri progresif, uji matriks Raven, dan tes klasifikasi.
– Tes numerik: Dalam bentuk nomor seri, nomor analogi dan nomor matriks. Ini ditemui dalam tes IQ, dan tes wawancara kerja untuk peran kuantitatif (misalnya perdagangan, keuangan, perbankan, dan perangkat lunak berkembang).
– Penalaran spasial: Dalam bentuk dua dimensi pencocokan pola, dan kertas lipat.
– Uji Memory: Uji memori jangka pendek Anda dan membandingkannya dengan populasi rata-rata
– Praktek tak terbatas dengan uji kubus (kemampuan spasial tiga dimensi)
– Praktek tak terbatas dengan tes aritmatika mental.
7. Tes Potensi Akademik Lengkap
Tes potensi akademik (TPA) merupakan tes psikologi yang mengukur kegesitan mental seseorang ketika berhadapan dengan obyek kata, angka dan logika. Dengan Aplikasi Tes Potensi Akademik Lengkap anda bisa terbantu dalam mempersiapkan diri mengikuti ujian TPA untuk keperluan tes seleksi lowongan kerja, masuk kuliah dan lain-lain.
8. Psikotes
Aplikasi belajar psikotes secara otodidak selanjutnya adalah Psikotes. Aplikasi ini sangat cocok sekali buat anda yang ingin mengetahui lebih dalam tentang psikotes dan mengetahui kemampuan otak anda dengan soal psikotes. Banyak sekali jenis tes yang disediakan oleh aplikasi psikotes ini, antara lain tes analogi, tes antonim, tes deret angka, tes sinonim, tes matematika, tes pembendaharaan kata dan tes aritmatika.
9. CBT Psikotes
CBT merupakan singkatan dari (Computer Based Test). Dengan kata lain aplikasi ini membuat sistem seleksi langsung secara online yang hasil tesnya dapat langsung diketahui setelah menyelesaikan tes. Aplikasi ini menyediakan latihan Tes Numerik, Verbal dan penalaran. Dan didalam latihan tersebut, terdapat banyak latihan lagi yang menunggu anda. Aplikasi ini dapat membantu Anda untuk mendapatkan nilai tinggi pada tes psikotes.
10. Simulasi Psikotes Kerja
Dari namanya saja sudah bisa kita ketahui bahwa aplikasi ini memberikan informasi tentang psikotes lowongan kerja. Buat kamu yang sedang mencari pekerjaan aplikasi ini cocok untuk latihan anda sebelum menghadapi psikotes lowongan kerja. Untuk tes yang terdapat pada aplikasi ini adalah berupa soal psikotes seperti soal psikotes verbal, kuantitatif dan penalaran. Soal ukuran dari aplikasi ini sangat ringan tidak akan membuat HP anda lemot, ukurannya hanya sekitar 14 MB.
11. Psikotes CMedia
Dan aplikasi belajar psikotes secara otodidak dan gratis yang terakhir adalah psikotes CMedia. Aplikasi ini memiliki ukuran sekitar 11 MB. Jenis soal yang ada pada aplikasi ini adalah tes logika, tes verbal, tes numerik dan juga tes figural. Dan dari masing-masing jenis soal tersebut terdiri dari 100 soal yang akan membuat anda paham betul dengan psikotes.
Itulah list aplikasi untuk belajar psikotes secara otodidak dan gratis. Dengan aplikasi tersebut saya rasa anda akan paham betul dan sedikit banyaknya dapat menguasai soal-soal psikotes. Keputusan ada ditangan anda untuk memilih aplikasi mana yang akan anda gunakan.
Namun jika anda adalah orang yang memiliki jiwa penantang, maka sebaiknya untuk mempelajari semuanya. Tapi tetap perlu diingat bahwa walaupun kita belajar sekeras apapun tentang psikotes tetap saja tidak ada jaminan kita akan lulus tes psikotes atau tidak. Karena dalam hal ini kepribadian lah yang dinilai.
Jadi jika hari ini kepribadian anda bagus, belum tentu esok hari akan bagus juga. Maka dari itu, untuk menstabilkan kepribadian kita agar tetap bagus terus, lakukanlah hal-hal yang positif terus menerus. Dengan begitu percayalah bahwa kepribadian kita akan stabil mengarah ke kepribadian yang bagus. Dan sekian tulisan saya kali ini, semoga bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih.