Jadi? Jika kita ingin belajar pemrograman… apakah harus kuliah IT?
Jawabannya tidak mesti, karena pemrograman bisa dipelajari otodidak atau kursus online.
Lalu… dimana tempat belajar pemrograman otodidak?
Kita bisa belajar pemrograman lewat buku, video di youtube ataupun kusus online. Tapi terkadang banyak tempat kursus online atau video youtube yang berbahasa inggris, karena memang sumber teknologi paling banyak menggunakan bahasa inggris. Tapi tetap ada juga yang berbahasa indonesia.
Nah, untuk itu saya akan memberitahukan tempat belajar pemrograman otodidak berbahasa indonesia dalam artikel ini. Tempat belajar pemrograman otodidak yang akan saya bagikan terbagi menjadi jenis video dan teks.
Tempat Belajar Pemrograman Otodidak Bahasa Indonesia
1. Video
Dalam list video, ada beberapa tempat yang saya rekomendasikan. Jika anda adalah orang yang mudah belajar dengan bentuk audio visual, mungkin ini menjadi pilihan anda yang tepat.
Kelas Terbuka merupakan salah satu tempat untuk belajar pemrograman secara otodidak. Kelas Terbuka ini bisa diakses lewat youtube, karena memang Kelas Terbuka adalah channel youtube.
Channel yang dikelola oleh mas Pukis ini adalah channel yang sangat bagus untuk para pemula belajar pemrograman. Ada banyak sekali bahasa pemrograman yang dapat dipelajari dalam channel ini, mulai dari Java, Python, C#, C++, Matlab, dan juga OOP (object oriented programming) dari bahasa pemrograman tersebut, bahkan ada juga tentang framework yang bisa dipelajari.
Sesuai judul, channel ini adalah berbahasa Indonesia karena pemiliknya adalah orang Indonesia tulen. Di channel Kelas Terbuka ini, anda akan belajar pemrograman dasar, bahkan dari yang paling dasar mengenai pengenalan pemrograman. Pemilik channel ini (mas pukis) sendiri adalah lulusan teknik fisika ITB dan sedang melanjutkan study S3 di Australia.
Sama seperti Kelas Terbuka, ini merupakan salah satu channel belajar pemrograman di youtube yang berbahasa Indonesia. Sesuai namanya yatu “web programing” channel ini membahas pemrograman web mulai dari dasar sampai terjun ke dalam pembuatan web. Jadi ini benar-benar direkomendasikan buat anda pemula yang ingin belajar pemrograman web.
Cara penyampaian dari channel Web Programing UNPAS ini sangat mudah dimengerti, karena memang pemilik adalah seorang dosen di Universitas Pasundan dengan nama Sandhika Galih. Yang dipelajari dalam channel ini cukup kompleks, dari mulai HTML, CSS, Javascript, pokoknya anda akan dicetak menjadi frontend web development.
Sekolah Koding merupakan sebuah website untuk belajar pemrograman. Website ini menyediakan video pemrograman yang bisa ditonton dengan gratis, namun jika ingin mengunduhnya anda harus membayar. Ada banyak bahasa pemrograman dan juga framework yang bisa anda pelajari secara otodidak pada website Sekolah Koding ini, mulai dari belajar androd, web, data dan masih banyak lagi. Website ini sudah sangat berpengalaman mencetak banyak pemrogramer, wajar saja website ini sudah berdiri sejak 2015 hingga saat ini.
Sama seperti Sekolah Koding yang meanampilkan video dalam website, namun pada situs buildwithangga anda harus membayar agar dapat belajar, tapi ada juga beberapa pelajaran yang di gratiskan, “coba cek sendiri”. Tapi jelas untuk situs ini lebih powerfull ilmunya. Sudah banyak yang menyatakan bahwa ilmu dalam situs ini luar biasa.
Dalam situs BuildWithAngga anda dapat mempelajari banyak sekali teknologi, mulai dari web, android yang semua itu akan mencetak anda menjadi fullstack pemrograman yang anda pilih.
B. Teks
Jika anda tipikal orang yang mudah belajar dengan membaca dan anda tidak ingin kuota internet anda habis karena menonon video, maka bahan ajar ini bisa jadi pilihan anda.
Petani Kode merupakan sebuah website untuk belajar pemrograman gratis berbahasa Indonesia. Anda bisa mempelajari banyak bahasa pemrograman dalam situs ini, mulai dari Java, Python, Javascript, PHP, C, C++, C#, bahkam ada framwork juga seperti Node.js dan masih banyak lagi. Pembelajaran di Petani Kode terstruktur dengan baik, kita akan belajar dari dasar hingga akan diberikan bumbu-bumbu menjadi ahli.
Dicoding juga merupakan website belajar pemrograman. Ada banyak sekali teknologi pemrograman yang bisa dipelajari, namun ini adalah pembelajaran premium, jadi anda harus membayar terlebih dahulu untuk mengakses pembelajaran, tapi jangan ragu dengan materinya, materi yang ditawarkan oleh Dicoding benar-benar bertandar industri yang artinya ilmu ini benar-benar terpakai.
Dalam pembelajarannya, akan ada tes-tes yang akan menguji anda, dan pada tes terakhir anda akan disuruh untuk mmbuat sebuah program yang mana hal itu akan menjadi syarat untuk mencetak sertifikat.
Sebenarnya situs ini masih dalam ahap pengembangan, namun sudah bisa diakses dan anda sudah bisa belajar. Ada beberapa bahasa pemrograman yang bisa dipelajari dalam situs ini, seperti Python dan PHP. Menariknya, situs ini langsung menyediakan teks editor ketika kita belajar, jadi bisa langsung di jalankan ketika membuat code.
Diatas adalah tempat belajar pemrograman otodidak berbahasa Indonesia. Anda bisa menentukan ingin belajar di jenis yang mana, apakah video atau teks atau juga yang gratis atau berbayar. Oke, sekian artikel kali ini semoga bermanfaat.